Garut, Realita Indonesia.Com — Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Garut menggandeng Persaudaraan Pangkas Rambut Garut (PPRG) menggelar Seminar Wawasan Kebangsaan.
Seminar tersebut dilaksanakan di Bumi Kafe, Jalan Cimanuk no. 97, Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, diikuti oleh pengurus dan anggota PPRG, Rabu (10/08/2022)
Kegiatan seminar yang baru pertama kali dilaksanakan ini merupakan suatu kebanggan bagi PPRG.
Hal tersebut diungkapkan Ketua Pelaksana yang juga Ketua Korwil PPRG Kabupaten Garut, Eldy Barbersif yang menyambut gembira dengan kegiatan semacam itu.
“Ini akan menambah wawasan dan cara pandang kita terhadap nilai berbangsa dan bernegara,” ungkap Eldy.
Eldy juga berharap supaya anggotanya tidak terprovokasi berita berita hoaks atau isu yang saat ini berkembang di beberapa media sosial.
Sementara itu Kabankesbangpol Garut Drs.H.Nurodin, M.S.i menyampaikan kepada peserta seminar PPRG, dalam organisasi profesi sebagai pemangkas rambut Garut mempunyai kelebihan.
“Mulai dari memegang kepala Preside, Menteri, Gubernur, Bupati hingga artis, PPRG yang tersebar di seluruh Nusantara selalu menjadi unggulan dan dipercayainya,” cetus Kaban.
Selain itu Kabankesbangpol Garut menerangkan perlunya wawasan politik dan kebangsaan dalam suatu wadah organisasi akan cinta terhadap NKRI.
Lanjut Nurodin, kegiatan seminar ini adalah suatu pelajaran atau gagasan Indonesia berbeda beda tapi satu tujuan, bhineka tunggal ika.
“Politik dan kebangsaan takan terpisahkan tapi rasa toleransi harus dikedepankan dengan menghargai agama, ras, suku dan bahasa,” terang Nurodin.
Dilain pihak, Ketua Umum PPRG Abdul Manan mengapresiasi Kesbangpol Garut, dengan menyatakan, demi terwujudnya organisasi yang mempunyai nilai Pancasila akan berguna bagi masyarakat, disamping mengurangi angka pengangguran.
“Sebentar lagi ajang pesta demokrasi lima tahunan, biasanya ada saja calon Presiden yang bersilaturahmi ke PPRG, kita harus lebih memfilter atau menyaring,” katanya.Abdul Manan juga menegaskan,sebagai warga negara, anggota PPRG dipersilakan untuk menjatuhkan pilihan kepada pihak manapun, yang penting persaudaraan tetap kuat terjaga. (Om Danur)