BRI Kanca Garut Selenggarakan Program Gerakan Menanam Di Desa Brilliant

oleh -3648 Dilihat

Garut, Realita Indonesia.Com — BRI menanam merupakan inisiatif PT BRI untuk berkontribusi menciptakan kondisi lingkungan dan sosial yang lebih baik ,serta sebagai wujud nyata dan upaya berkelanjutan BRI dalam merealisasikan prinsip environmental (lingkungan),social (sosial) dan Governance (tata kelola yang baik)atau di singkat ESG,serta mendukung pencapaian Tujuan Berkelanjutan (TPB) atau Sustainable Development Goals (SDGS) Indonesia di tahun 2030.

Sebagaimana di tetapkan dalam peraturan presiden No 59 tahun 2017 tentang pelaksanaan pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan pada tanggal 4 Juli 2017.

Program BRI menanam akan di laksanakan bertahap hingga tahun depan.Adapun untuk tahun ini,pelaksanaan program di lakukan di berbagai wilayah di antaranya di Desa Mekarmukti Kecamatan Cilawu Kabupaten Garut ,pada hari Selasa 16 Agustus 2022. Acara digelar sangat meriah .Dalam acara tersebut dihadiri oleh unsur Forkopimcam Cilawu,dari unsur Dinas Lingkungan Hidup Kab.Garut dan dihadiri juga oleh Regional Head Consumer Bapak Rudy beserta teamnya hadir pula para kepala desa briliant dan tokoh terkemuka lainnya.

Pimpinan BRI cabang Garut Jimmy Fajriansyah , dalam sambutannya mengatakan program BRI menanam bertujuan untuk membangkitkan semangat,motivasi dan membudidayakan seluruh masyarakat untuk menanam dan memelihara pohon.  “Pada program ini Bank BRI kanca Garut melakukan penanaman di 21 Desa binaan dengan total bibit 9.450 pohon sekitar 4.200 bibit di salurkan untuk lahan Desa,3.150 bibit untuk nasabah KUR lama,dan 2.100 bibit untuk Nasabah KUR baru” terangnya.

Ia menambahkan, ” Untuk mendukung kesuksesan program tersebut,jenis bibit yang di tanam di masing-masing Desa sudah sesuai dengan aspirasi masyarakat dan juga menyesuaikan jenis lahan,sehingga bibit yang di tanam tidak hanya bermanfaat untuk lingkungan tetapi juga mampu mewujudkan kemandirian pangan, bahkan di harapkan dapat menjadi salah satu produk unggulan Desa” bebernya.

Diakhir kegiatan, Manajer Bisnis Mikro BRI Kanca Garut Miftakhul Huda menerangkan ” implementasi gerakan BRI menanam yang dilaksanakan di desa Brilian ( Desa Binaan BRI ) melibatkan seluruh stakeholder desa dan nasabah BRI. Dengan memanfaatkan lahan umum desa seperti sempadan sungai dan bahu jalan sampai dengan pekarangan halaman rumah nasabah menjadi lokasi tanam bibit tanaman produktif yang dibagikan BRI ” jelasnya.

Miftakhul Huda berharap “semoga tanaman yang kita berikan bisa dirawat dengan baik sehingga nanti dapat menghasilkan agar bisa meningkatkan kesejahteraan masyarakat” ungkapnya.

Dikesempatan berbeda Kepala Desa Mekar Mukti Kecamatan Cilawu Kabupaten Garut ,Juhana mengucapkan banyak banyak terimaksih kepada pihak BRI yang telah memilih Desa kami sebagai sebagai Desa Brilian dan menjadi pemenang ditingkat nasional. ” Alhamdulillah desa kami terpilih menjadi desa brilian dan alhamdulillah juga kami mendapat bantuan bibit pohon yang tentunya sangat bermanfaat bagi kami” ucapnya.

Juhana menambahkan, ini merupakan salah satu langkah awal yang akan dikelola bersama Bumdes dari hasil penanaman tersebut dan tentu saja akan ditindak lanjuti dengan program pemberdayaan desa. ” sekali lagi saya ucapkan teramat banyak terimakasih kepada BRI, mudah mudahan apa yang diberikan kepada kami bisa bermanfaat untuk ketahanan pangan dan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat kami serta mudah mudahan dengan bimbingan dari pihak BRI, Desa Mekarmukti bisa lebih maju dan sukses sehingga pendapatan masyarakat bangkit dengan adanya Desa BRIlian yang dimotori oleh BRI” pungkasnya.(Om Danur)

No More Posts Available.

No more pages to load.