Atlet SMKN 12 Menjuarai Kejurda Pelajar

oleh -681 Dilihat
oleh

 

Garut, Realita Indonesia.Com — Tak henti menorehkan prestasi di cabang beladiri Silat. Seperti tidak ada habisnya,kali ini Kabupaten Garut mencatatkan Capaian prestasi membanggakan di bidang olahraga pencak silat . Adalah Rijal Fadilatul Rahman, seorang pelajar kelas 11 ATPH, SMKN 12 Garut, Jawa Barat memang layak diacungi jempol.

Hal tersebut disampaikan anggota Komite Sekolah SMKN 12 Ihin Solihin yang menyebutkan, pihaknya merasa bangga dengan prestasi di bidang olahraga yang diraih Rijal.

Ihin mengungkapkannya saat dikonfirmasi melalui sambungan selulernya dengan menyatakan, setelah Rijal berhasil menyabet juara di event Kejurda Pelajar – Mahasiswa Jawa Barat tahun 2022, kini siswa berprestasi itu tengah berlagak di kancah nasional, Kamis (11/08).

“Saya yakin dengan pembinaan dan perhatian dari semua pihak baik Sekolah, Masyarakat ataupun Pemkab sendiri, kemampuan ananda Rijal akan terus meningkat,” ujar Ihin di ujung telepon.

Menurut Ihin Solihin juga, Rijal yang tengah berlagak di Kejuaraan Nasional Pencak Silat akan membawa nama harum kabupaten Garut.

“Saya ucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya nya kepada para pihak yang telah memberikan supportingnya kepada Ananda Rijal, semoga lebih memotivasi yang lainnya juga,” ujarnya.

Ihin menyebutkan beberapa pihak yang telah memberikan semangat dan apresiasi terhadap prestasi Rijal, diantaranya, Kepala KCD Jabar wilayah XI Garut, Para Aktivis Pendidikan, Dewan Pendidikan Kabupaten, SEGI Garut, PGRI Garut, dan semua lapisan masyarakat Kabupaten Garut lainnya. (Om Danur)

No More Posts Available.

No more pages to load.